SMP NEGERI 1 KROYA MENGUCAPKAN SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA…
Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT, tuhan yang maha kuasa di tahun 2024 M/1445 H kita bisa bertemu kembali dengan bulan suci Ramadhan, kami keluarga besar SMP Negeri 1 Kroya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa, mari kita sambut bulan suci Ramadhan dengan hati yang bersih dan penuh suka cita. (Media SpensaKro Team)
https://www.instagram.com/reel/C4Vql4byXXT/?igsh=cXh6dTM5aWZwNHBn
KEGIATAN ASESMEN BAKAT DAN MINAT (ABM) SMP NEGERI 1…
Asesmen Bakat dan Minat merupakan asesmen yang digunakan untuk mengetahui arah bakat dan minat seseorang di bidang pendidikan. Asesmen bakat dan minat juga salah satu pilihan solusi yang tepat untuk dapat mengetahui aspek bakat dan minat peserta didik untuk kemudian dapat dilakukan pengembangan yang lebih baik bagi peserta didik di SMP.
Sesuai dengan arah kebijakan dari Pusat Asesmen Pendidikan atau lebih dikenal Pusmendik Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, sebanyak 247 siswa kelas IX SMP N 1 Kroya telah mengikuti Asesmen Bakat dan Minat Berbasis Komputer (ABMBK) secara online yang diselenggarakan oleh Pusmendik Kementrian Pendidikan. Asesmen Bakat dan Minat Berbasis Komputer (ABMBK) dilaksanakan selama 5 hari dimulai hari Senin-Jumat tanggal 19-23 Februari 2024. (Media SpensaKro Team)
GELAR KARYA P5 SMP NEGERI 1 KROYA KELAS VIII…
Media SpesaKro News, pada tanggal 6 Desember 2023 SMP Negeri 1 Kroya mengadakan rangkaian kegiatan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila [P5], dengan tema “Bhineka Tunggal Ika” untuk Kelas VIII tahun pelajaran 2023/2024.
Frase Bhineka Tunggal Ika sudah bukan menjadi hal yang asing untuk didengar oleh warga negara Indonesia. Bhineka Tunggal Ika merupakan semboyan bangsa Indonesia yang telah ditetapkan sejak zaman di awal kemerdekaan. Arti Bhineka Tunggal Ika sebagai dasar untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang dijelaskan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagai semboyan bangsa Indonesia.
Bhineka Tunggal Ika memiliki arti yaitu berbeda-beda tetapi tetap satu. Arti ini memberikan kekuatan akan rasa toleransi dan rasa mencintai atas perbedaan agama, ras, suku, bangsa, bahasa, adat, dan budaya yang ada di Indonesia. Semboyan ini juga menjadi motto yang menggambarkan bahwa Indonesia terdiri dari puluhan ribu pulau dengan berbagai suku budaya yang beragam.
Ragam budaya Indonesia menghasilkan berbagai macam budaya yang menjadi khas bangsa Indonesia hingga ada beberapa budaya yang terkenal di mancanegara. Supaya keragaman budaya di Indonesia lebih dikenal oleh peserta didik maka perlu diimplementasikan dalam projek profil pelajar pancasila.
Dalam gelar karya kali ini siswa SMP Negeri 1 Kroya menampilkan pakaian adat dari berbagai suku yang ada di Indonesia, tarian dan juga makanan khas Nusantara.
Melalui projek ini, peserta didik diharapkan berproses melalui pengalaman belajarnya untuk mencapai 3 dimensi Profil Pelajar Pancasila, yaitu Berkebhinekaan Global, Kreatif dan Gotong-royong dengan sub elemen dan capaian Bhinneka Tunggal Ika pada fase D. (Media SpensaKro Team)
Siswi SMP Negeri 1 Kroya kembali berprestasi dalam O2SN…
Senin, 26 Juni 2023 Siswi SMP Negeri 1 Kroya kembali berprestasi dalam O2SN Kabupaten Cilacap dengan bimbingan Bapak, Ibu guru hebat SMP Negeri Kroya yaitu, Bapak. Supartono, S.Pd., Ibu Kartika Candra Rini, S.Pd., dan Ibu Septiana, S.Pd. Berikut Medali yang diperoleh oleh ananda Sweta Berlian Praptarihan : 2 Medali Perak dan 1 Medali Perunggu di cabang olahraga renang.