Skip to content
SMP Negeri 1 Kroya
  • yt
  • ig
  • fb
  • Home
  • Profil
    • Sejarah
    • Visi Misi
    • Struktur Organisasi SMPN 1 Kroya
  • Fasilitas
    • Perpustakaan
    • Sarana Belajar
    • Sarana Ibadah
    • Sarana Olahraga
    • Lapangan
    • Parkir Area
    • Laboratorium
  • Ekstrakurikuler
    • Pramuka
    • PMR
  • Berita

Home » Blog

Blog

Uncategorized

TOREHAN JUARA ATLET SMP NEGERI 1 KROYA DI POPDA…

  • by Spensa Kroya

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) merupakan kegiatan positif untuk mengasah kemampuan dan keterampilan olahraga bagi anak-anak berstatus pelajar. Begitu juga tak ketinggalan SMP Negeri 1 Kroya mengirimkan beberapa atletnya untuk mengikuti lomba di POPDA kali ini, menurut informasi dari Pemkab Cilacap ada sekitar 1.000 pelajar yang ikut berkompetisi di POPDA kali ini.

POPDA Kabupaten Cilacap kali ini, mempertandingkan 18 cabang olahraga atau cabor yang dilaksanakan selama 3 hari. Kegiatan POPDA bertujuan guna mengukur pencapaian pembinaan prestasi olahraga atlet pelajar daerah, serta momentum peningkatan gairah serta motivasi pelajar untuk berlatih berprestasi di ajang olahraga.

Dan yang sangat membanggakan tentunya beberapa atlet dari SMP Negeri 1 Kroya berhasil mendapatkan juara di POPDA 2023 kali ini, berikut daftar cabang olahraga yang dimenangkan oleh para atlet SMP Negeri 1 Kroya :

Total ada 7 medali yang diperolah dari 6 cabang olahraga oleh para atlet SMP Negeri 1 Kroya.

Keluarga besar SMP Negeri 1 Kroya mengucapkan selamat dan sukses untuk para atlet dan pendamping. Terimakasih atas segala dedikasi waktu, tenaga dan kerja keras sehingga berprestasi dan mengharumkan nama SMP Negeri 1 Kroya. (Media SpensaKro Team)

Uncategorized

SMP Negeri 1 Kroya di “Cilacap Peduli Sampah Fest”

  • by Spensa Kroya

Cilacap – Puncak Perayaan HPSN 2023, tim Adiwiyata SMP Negeri 1 Kroya mengikuti kegiatan ” Cilacap peduli sampah fest” di Alun-alun Cilacap Minggu( 26/2/2023).

Dalam kegiatan tersebut, SMP Negeri 1 kroya yang sedang bergerak menuju Adiwiyata Nasional menampilkan produk dari limbah sampah organik. Selama dua Minggu tim Adiwiyata mempersiapkan produk tersebut, yang akan ditampilkan dalam pameran dalam Puncak Perayaan HPSN 2023.

Ketua tim Adiwiyata SMP Negeri 1 Kroya, Rr. Irawati Sri Wulandari sangat bersyukur dengan respon yang sangat antusias dari para pengunjung terhadap produk yang ditampilkan oleh stand Adiwiyata SMP Negeri 1 Kroya.

Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Kroya,Bpk. Suharsono mengatakan keikutsertaan sekolahnya, adalah untuk menampilkan karya dari para siswa agar kedepan semakin mengembangkan kreativitas serta inovasi para siswa dalam mengelola sampah yang ada. (Media SpensaKro Team)

Uncategorized

Siswi SMP Negeri 1 Kroya Raih Prestasi dalam Lomba…

  • by Spensa Kroya

Najwa Kibtiyah Khunaifi peserta didik SMP Negeri 1 Kroya meraih juara 2 dalam lomba story telling antar SMP/MTs se-BARLINGMASCAKEB yang di selenggarakan oleh SMK Kartek 2 dalam rangka memperingati HUT SMK 2 Kartek yang ke-13.

Untuk menjadi juara, Najwa harus bersaing dengan peserta terbaik dari SMP/MTs

se-BARLINGMASCAKEB.

Dalam lomba tersebut Najwa menyajikan story telling dengan judul “Legend of Situ Bagendit” dengan sangat baik dan sontak menarik tepuk tangan penonton yang hadir untuk menyaksikan lomba tersebut, dan benar saja pada saat pengumuman juara Najwa mendapatkan juara 2 pada lomba story telling di SMK Kartek 2 Jatilawang.

Apresiasi juga diberikan kepada ibu guru pendamping Gandi Nur Pratiwi yang sudah sepenuh hati dalam mendampingi serta membingbing Najwa dalam latihan.

Najwa dan Ibu Gandi Nur Pratiwi

Selamat untuk Najwa Kibtiyah Khunaifi dan ibu guru pendamping, Selamat Ulang Tahun Untuk SMK KARTEK 2 Jatilawang teriring do’a semoga selalu sukses dan jaya selalu. (Media SPensaKro Team)

Uncategorized

Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Th 1444H di…

  • by Spensa Kroya

Seperti tahun-tahun sebelumnya di penjuru dunia seluruh umat Islam memperingati peristiwa besar (Isra’ Mi’raj) dengan berbagai caranya. Seperti halnya di SMP Negeri 1 Kroya acara peringatan isra’ mi’raj Nabi Muhammad SAW Th 1444H juga diadakan.

Acara peringatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 17 februari 2023. Berbagai kegiatan positif dilaksanakan dimulai dengan pentas seni hadroh, Solat Dhuha bersama, dilanjutkan dengan pembacaan nadhom Asma’ul Khusna dan juga hafalan surat pendek, kemudian dilanjutkan dengan kajian Islami Oleh Ustadz Saefudin Kamali, dan ditutup dengan bakti sosial di lingkungan SMP Negeri 1 Kroya.

Solat Dhuha bersama dilaksanakan oleh seluruh siswa-siswi, guru serta karyawan SMP Negeri 1 Kroya dengan khidmat.

Bagi siswa selain agama Islam, tetap diberikan haknya dalam memperoleh pengajaran dan pendidikan. Khususnya bekal materi keagamaan bagi siswa sesuai ajaran agama masing-masing.

selanjutnya kegiatan pembacaan nadhom Asmaul Khusna dipimpin oleh salah satu siswa kelas IXB, Aan ferdiansyah dan di ikuti oleh seluruh siswa siswi SMP Negeri 1 Kroya

Kajian Islami di isi Oleh Beliau Ustadz Saefudin kamali, dalam tausiahnya beliau menyampaikan tentang pentingnya shalat, karna shalat adalah sebagai tiang agama “barang siapa yang mendirikan shalat berarti ia telah menegakkan agama namun sebaliknya barang siapa yang meninggalkan shalat berarti ia telah merobohkan agama” .

Dan acara terahir dalam peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah dengan dilaksanakan bakti sosial di lingkungan SMP Negeri 1 Kroya. Pembagian Bakti sosial ini dilaksanakan Oleh OSIS SMP Negeri 1 Kroya.

Dengan adanya berbagai kegiatan positif ini diharapkan para siswa siswi SMP Negeri 1 Kroya dapat memahami dan menerapkan apa itu makna Solat dalam kehidupan sehari -hari. (Media SpensaKro team)

Youtube SMP Negeri 1 Kroya

Uncategorized

13 Siswa SMP Negeri 1 Kroya Perkuat PSCS Cilacap…

  • by Spensa Kroya

Jum’at, 27 Januari 2023 Kepala SMP Negeri 1 Kroya Resmi melepas Tim Piala Soeratin U13 & U15 PSCS Cilacap, ada 13 Siswa SMP Negeri 1 Kroya yang masuk kedalam TIM PSCS Cilacap untuk mengikuti piala Soeratin yang akan di gelar di Semarang.

Piala Soeratin sendiri adalah sebuah turnamen kompetisi sepak bola di Indonesia yang diperuntukkan bagi pemain sepak bola yang berusia 18 tahun ke bawah. Nama Soeratin diambil dari nama depan mantan ketua umum PSSI yang pertama yaitu Soeratin Sosrosoegondo untuk mengenang jasa-jasa dia dalam merintis dan membangun sepak bola Indonesia.

Acara pelepasan Tim Soeratin di SMP Negeri 1

Dalam sambutanya Bapak Suharsono, S.Pd., M.Pd. Selaku Kepala SMP Negeri 1 Kroya sangat mendukung Siswa yang mengikuti Piala Soeratin kali ini, teriring Do’a semoga Tim Soeratin PSCS Cilacap diberikan Kekuatan, Kesehatan, Keselamatan serta Kesuksesan. Beliau juga berpesan agar anak anak menjaga pola makan, dan waktu istirahat.

Bapak Kepala SMP Negeri 1 Kroya bersama Tim Soeratin PSCS Cilacap

Acara Pelepasan Tim Suratin ini dihadiri juga oleh Official dan Manager dari PSCS Cilacap juga Pelatih dari IMFA kroya.

Dari ke 13 Siswa semuanya berasal dari IM FA kroya, IM FA kroya sendiri adalah Akademi Sepakbola yang ada di Kroya, walaupun baru berdiri dari 3 Th yang lalu tapi sudah sangat banyak prestasi yang di raih baik level domestik maupun Level Nasional, dan juga berharap kedepan bisa berprestasi di kancah Internasional. (Media Spensakro Team)

Sambutan Manager PSCS Cilacap
Bapak Ibu Guru SMP Negeri 1 Kroya bersama TIM Soeratin
Uncategorized

Hari pertama masuk sekolah, SMP Negeri 1 Kroya Melaksanakan…

  • by Spensa Kroya

Senin (02/01/2023) adalah hari pertama masuk sekolah di semester 2 tahun ajaran 2022/2023, SMP Negeri 1 Kroya sudah memulai pembelajaran tatap muka (PTM). Pukul 07:00 WIB seluruh siswa berserta kepala sekolah, guru & pegawai melaksanakan upacara bendera di lapangan upacara SMP Negeri 1 Kroya.

Dilanjutkan dengan Pembagian hadiah kepada siswa-siswi berprestasi SMP Negeri 1 Kroya, diantaranya ada pembagian Hadiah Lomba MAPSI, Lomba Kebersihan kelas, Penghargaan kepada siswa-siswi berprestasi peringkat paralel AASS dan PAS 1, dan juga lomba classmeeting. diharapkan bisa memacu semangat semua siswa-siswi SMP Negeri 1 Kroya agar bisa lebih berprestasi lagi dimasa yang akan datang. (Media SpensaKro Team)

Uncategorized

SMP Negeri 1 Kroya Raih Penghargaan Sekolah Adiwiyata Provinsi…

  • by Spensa Kroya

SMP Negeri 1 Kroya sukses meraih penghargaan sebagai sekolah adiwiyata Provinsi Jawa Tengah tahun 2022. “Penyerahan penghargaan tersebut diberikan pada tanggal 22 Desember 2022 bertempat di SMKN 1 Adiwerna Kabupaten Tegal,”

Kebanggan benar-benar dirasakan Oleh Bapak Suharsono, S.Pd., M.Pd selaku Kepala SMP Negeri 1 Kroya dan juga oleh semua tim Adiwiyata SMP Negeri 1 Kroya usai menerima penghargaan Adiwiyata Provinsi Jawa Tengah.  

“Alhamdulillah, terima kasih kepada seluruh bapak dan Ibu guru, Karyawan, staf,komitesekolah serta Siswa-siswi SMP Negeri 1 Kroya, dan orang tua yang telah bekerja keras dan memberikan dukungan penuh, sehingga kita bisa memperoleh hasil maksimal mendapat penghargaan adiwiyata tingkat provinsi, semoga selanjutnya bisa meraih penghargaan tingkat nasional , aamiin,”.

Bpk. Suharsono, S.Pd., M.Pd. (Kepala SMP Negeri 1 Kroya) dan Tim Adiwiyata

Kepala SMP Negeri 1 Kroya ini berharap hal ini menjadi motivasi warga sekolah yakni untuk meningkatkan sikap peduli dan berbudaya lingkungan agar menjadi penguatan karakter, khususnya seluruh warga SMP Negeri 1 Kroya.

Beliau menyampaikan bahwa kunci keberhasilan memperoleh Adiwiyata adalah dukungan semua pihak untuk mengkondisikan madrasah sebagai pusat belajar siswa yang nyaman, bersih, sehat, lingkungan asri dan menanamkan kepada warga sekolah untuk peduli lingkungan. (Media SpensaKro Team)

Uncategorized

SMP Negeri 1 Kroya Mother’s Day

  • by Spensa Kroya

Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember membuktikan bahwa telah ada perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor kehidupan, artinya apabila perempuan diberi peluang dan kesempatan, maka mereka akan mampu meningkatkan kualitas hidupnya secara mandiri.

Peringatan Hari Ibu menunjukkan perjuangan perempuan Indonesia telah menempuh jalan panjang dalam mewujudkan peranan dan kedudukan perempuan Indonesia dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara. Peringatan Hari Ibu yang dilakukan rutin setiap tahun bertujuan mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna Hari Ibu. 

Dalam peringatan kali ini ibu-ibu guru dan karyawan SMP Negeri 1 Kroya mengenakan kebaya sebagai wujud partisipasi dalam memperingati Hari Ibu.

creator : Media SpensaKro Team

Uncategorized

Pelaksanaan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) SMP NEGERI 1…

  • by Spensa Kroya

Telah dilaksanakan kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) pada hari Rabu, 14 Desember 2022 di SMPN 1 Kroya. Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi data tentang kualitas pekerjaan kepala sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya.

Kepala Sekolah sebagai pimpinan tertingi di dalam suatu sekolah mempunyai tugas yang kompleks dan sangat menentukan maju mundurnya suatu sekolah.

Tujuan dari diadakannya PKKS ini salah satunya adalah untuk memperoleh data tentang pelaksanaan tugas pokok, fungsi dan tanggung jawab kepala sekolah dalam melaksanakan fungsi-fungsi manajerial dan supervisi pada sekolah yang dipimpin.

Aspek PKKS diantaranya komitmen terhadap tugas, pelaksanaan tugas, dan hasil kerja. Adapun kompetensi yang dinilai hanya terfokus pada bidang manajerial, bidang kewirausahaan dan bidang supervisi guru dan tenaga kependidikan. Kegiatan PKKS tahun ini dilakukan  oleh pengawas dari Dinas Pendidikan Kabupaten Cilacap, Ibu Hj. Saringah, S.Pd., M.Si. dan Bapak Drs. Nursalim, M.Pd.

Kegiatan PKKS dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Kegiatan ini diawali oleh penyambutan kepala sekolah dilanjutkan oleh pengawas. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan inti, tim pengawas menilai satu per satu aspek yang menjadi poin penting dalam penilaian.

Kegiatan ini berjalan cukup lancar berkat kerja sama Bpk, Ibu guru, Staf dan karyawan SMPN 1 Kroya serta dibantu oleh tim PKKS SMPN 1 Nusawungu. Harapan kami dari Kelaurga Besar SMP Negeri 1 Kroya PKKS ini bisa menambah kualitas sekolah dan memberikan hasil yang terbaik.

Kreator : Media SpensaKro Team

Uncategorized

Classmeeting SMP Negeri 1 Kroya Bahagiakan Siswa siswi dengan…

  • by Spensa Kroya

Classmeeting adalah program kegiatan yang berisi berbagai ajang perlombaan dan dilakukan antar kelas. Classmeeting biasanya dilakukan setelah siswa menyelesaikanAsesmen Akhir Semester (AAS) Penilaian Akhir Semester (PAS) dan sebelum penerimaan rapor.Kegiatan ini sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh siswa- siswi SMP Negeri 1 Kroya karena menjadi ajang pelepas penat setelah ujian.

Selain itu, ajang ini juga kerap menjadi momentum bagi siswa untuk lebih menjalin keakraban antar kelas. Begitu pula yang dilakukan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP Negeri 1 Kroya, Kabupaten Cilacap. 

Selain untuk mengisi waktu setelah pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS), classmeeting ini memiliki tujuan utama untuk meningkatkan kekompakan dan sebagai wadah penyalur bakat dari peserta didik. Dengan diadakanya classmeeting juga memunculkan bakat dan minat anak yang selama ini mungkin belum terlihat.

“Peserta classmeeting adalah perwakilan dari masing-masing kelas dan ada konsekuensi bagi kelas yang tidak mengikuti,” tegas Hasna Rafa Nafeza selaku ketua OSIS SPENSAKRO. Hasna Rafa Nafeza sebagai ketua OSIS menjelaskan bahwa lomba yang diadakan di SPENSAKRO, yaitu: lomba estafet sarung, bola volley, dan gobag sodor dan lomba pidato.

Semua lomba ini rupanya sangat menghibur bagi seluruh siswa siswi SMP Negeri 1 Kroya. kegiatan classmeeting ini dilakukan pada tanggal 7-10 Desember 2022

Kreator: Media SpensaKro Team

lomba estafet sarung
lomba gobag sodor
lomba bola voli
lomba pidato

Posts pagination

1 … 4 5 6 7

Postingan Terbaru

  • Siswi SMP Negeri 1 kroya Raih Prestasi Pada kejuaraan badminton antar Pelajar Tingkat Kabupaten Cilacap, Wujud nyata Dedikasi, Kerja Keras dan do’a
  • PENANDATANGANAN KINERJA “BECUS dan TATAG” untuk ASN SMP NEGERI 1 KROYA
  • SMP NEGERI 1 KROYA PADA CILACAP NIGHT CARNIVAL 2024
  • Prestasi membanggakan kembali diraih oleh Siswi SMP Negeri 1 Kroya di CNN Indonesia Taekwondo Championship 2024 Piala Menpora
  • SMP N 1 Kroya Meraih Juara 3 Kategori Putra dan Putri di Lomba FTBI Kabupaten Cilacap Cabang Membaca dan Menulis Aksara Jawa

Arsip

  • April 2025
  • March 2025
  • January 2025
  • October 2024
  • September 2024
  • July 2024
  • June 2024
  • May 2024
  • April 2024
  • March 2024
  • February 2024
  • January 2024
  • December 2023
  • November 2023
  • October 2023
  • September 2023
  • August 2023
  • July 2023
  • June 2023
  • May 2023
  • April 2023
  • March 2023
  • February 2023
  • January 2023
  • December 2022
  • October 2022
  • April 2022
  • November 2021

Categories

  • Ekstrakurikuler
  • Uncategorized
  • YouTube
  • Instagram
  • Facebook

Informasi PPDB

Chat sekarang
2022 © SMPN 1 Kroya
Theme by Colorlib Powered by WordPress